Menjelang pelaksanaan OSN tingkat Kota/Kab tanggal 7 Maret 2015 mendatang, Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga mengadakan TC persiapan OSN bagi siswa-siswa calon peserta perwakilan dari masing-masing sekolah yang terdiri dari 1 siswa peserta OSN Matematika, 1 siswa peserta OSN IPA dan 1 siswa peserta OSN IPS.
Acara ini berlangsung selama 2 hari dan bertempat di SMPN 2 Pekalongan dengan nara sumber dari UNNES. Acara yang dibuka langsung oleh kadinas tersebut membahas materi lomba dengan pembahasan soal OSN tahun tahun sebelumnya. MGMP ke 3 mapel diminta 2 orang perwakilanya untuk turut menerima materi bersama siswa dengan harapan bisa mensharing pengalaman yang diperoleh kepada seluruh teman teman guru pembimbing OSN di sekolah masing-masing.
untuk itu monggo materi TC yang dari kelompok IPA bisa di download DI SINI.
Besar harapan kita semua semoga anak-anak kita peserta OSN dari Kota Pekalongan dapat memperoleh medali baik di tingkat propinsi maupun tingkat nasional seperti tahun 2013.
Senin, 02 Maret 2015
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih Anda telah berkomentar dengan Sopan...